Jogja
Minggu, 14 Juni 2015 - 06:20 WIB

TRANS JOGJA : Pemda DIY Masih Evaluasi

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah pekerja Trans Jogja mengadu nasib ke DPRD DIY, Senin (2/2/2015). (JIBI/Harian Jogja/Ujang Hasanudin)

Trans Jogja masih dalam tahapan evaluasi.

Harianjogja.com, JOGJA-Pemda DIY belum menentukan nasib angkutan umum Trans Jogja apakah akan dilelang terbuka atau dikelola melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Hingga Jumat (12/6/2015), Pemda DIY masih mengevaluasi keberlanjutan angkutan umum bersistem buy the service tersebut.

Advertisement

Sekretaris Pemda DIY, Ichsanuri mengatakan pembahasan nasib Trans Jogja belum sampai pada opsi lelang atau BUMD, namun barus sebatas menjawab sebagian rekomendasi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DIY.

“Arah pembahasannya baru menjawab apa yang diharapkan dewan,” kata dia di DPRD DIY, Jumat (12/6/2015)

Sebelumnya dalam perpanjangan kontrak PT.JTT dan Pemda DIY, DPRD DIY memberikan rekomendasi, di antaranya agar kebijakan yang diambil Pemda DIY tidak boleh mengakibatkan timbulnya kerugian keuangan daeran, penetapan Biaya Operasional Kendaraan (BOK) tidak boleh lebih tinggi dari biaya yang sudah ditetapkan sebelumnya.

Advertisement

DPRD DIY juga merekomendasikan agar satuan kerja yang membidangi perhubungan segera melakukan dan menyampaikan evaluasi kinerja penyelenggaraan transportasi angkutan umum perkotaan kepada DPRD selambat-lambatnya 120 hari keputusan ditetapkan. Keputusan tersebut ditandatangani pada 5 Februari lalu. Seharusnya evaluasi itu berakhir pada 5 Juni lalu.

Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) DIY, Sigit Haryanta mengatakan masukan dari Sekretaris Daerah masih sebatas perbaikan pengelolaan Trans Jogja.

“Laporan ini baru dalam tahap evaluasi mengenai apa yang dilakukan terhadap Trans Jogja,” ungkapnya.

Advertisement

Anggota Komisi C DPRD DIY, Tri Huda Yudiana mengatakan, semestinya Pemda DIY sudah menyelesaikan hasil evaluasi 5 Juni lalu. Huda menyatakan, dewan perlu mengetahui hasil evaluasi yang dilakukan Pemda DIY untuk kelanjutan Trans Jogja.

Advertisement
Kata Kunci : Pemda DIY Trans Jogja
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif