SOLOPOS.COM - Ilustrasi

Ilustrasi

BANTUL—Sebanyak 11.690 siswa sekolah dasar (SD) di Bantul akan mengikuti ujian akhir sekolah berstandar nasional (UASBN) pada Senin-Rabu (7-9/5) mendatang.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Kepala Dinas Pendidikan Dasar (Dikdasar) Bantul, Sahari mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan seluruh keperluan siswa dan sekolah dalam menghadapi UASBN.

“Saat ini sudah terbentuk 17 kelompok kerja, jadi setiap kecamatan sudah memiliki Pokja yang nantinya akan mempersiapkan segala sesuatunya agar pelaksanaan UASBN berjalan lancar,” kata Sahari kepada Harian Jogja, Kamis (3/5).

Adapun setiap pokja akan memiliki markas penyimpanan soal dan lembar jawaban. Rencananya besok, seluruh kepala unit pelaksana teknis (UPT) akan mendatangi Disdikpora DIY guna mengambil soal.

Sedangkan pada tahun ini jumlah SD yang menyelenggarakan UASBN SD di Bantul mencapai 373 sekolah, dengan 1.438 pengawas. Jumlah ruang 719 yang mampu menampung 11.690 siswa SD.

Sementara ada lima sekolah yang digabung yaitu SD Unggul Aisyiah, SD Kembaran, SD Kans Tirtosari, SD Bopkri Turen, dan SD IT Salsabila. Materi yang diujikan yakni Bahasa Indonesia (hari ke1), Matematika (hari ke 2) dan IPA (hari ke 3).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya