Jogja
Jumat, 13 Juli 2012 - 11:31 WIB

UNPK: Ujian Paket A dan B Akan Diikuti 1.046 Peserta

Redaksi Solopos.com  /  R. Bambang Aris Sasangka  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SLEMAN – Sebanyak 1.046 orang akan mengikuti ujian nasional kesetaraan paket A dan paket B yang diselenggerakan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman, Senin sampai Rabu (16-18/7/2012) mendatang. Lokasi yang digunakan untuk ujian kesetaraan ini terdiri dari 24 sekolah dasar, tiga SMP, tiga SMA/SMK, SKB Sleman, dan ponpes Diponegoro.

Kepala Disdikpora Sleman, Arif Haryono, mengatakan, tujuan dari ujian kesetaraan ini untuk memberi kesempatan kepada masyarakat yang tidak dapat menyelesaikan jenjang pendidikannnya hingga akhir tingkatan. “Peserta ujian kesetaraan yang dapat menyelesaikan ujian ini akan memperoleh surat keterangan hasil ujian nasional (SKHUN),” jelasnya, Jumat (13/7/2012).

Advertisement

Ditambahkan Arif, materi bagi peserta ujian paket A yaitu PPKN, Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, dan IPS, sedangkan peserta paket B mengerjakan materi PPKN, Bahasa Indonesia, IPS, IPA, Matematika, dan Bahasa Inggris.

Sebelumnya, ujian nasional kesetaraan paket C dan Paket C Kejuruan telah dilaksanakan pada 9 hingga 12 Juli lalu dan diikuti 607 peserta.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif