Jogja
Rabu, 9 Mei 2012 - 10:43 WIB

Warga Playen Dapat Nominasi Kalpataru

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Siti Badriyah (JIBI/Harian Jogja/Yodie Hardiyan)

Siti Badriyah (JIBI/Harian Jogja/Yodie Hardiyan)

GUNUNGKIDUL—Siti Badriyah, 45, warga Dengok V RT 15/RW 05, Desa Dengok, Kecamatan Playen menjadi wakil Provinsi DIY dalam penghargaan Kalpataru. Sebagai pamong belajar, Siti mendapat nominasi kategori pengabdi lingkungan.

Advertisement

Siti terlibat dalam pendidikan keaksaraan. Ibu tiga anak itu memberikan pendidikan membaca, berhitung dan berkaitan dengan lingkungan. “Pendidikan keaksaraan yang lebih bermakna,” kata Siti kepada Harian Jogja, kemarin.

Dia mencontohkan pendidikan membaca terkait lingkungan itu adalah mengenai pengelolaan sampah.

Pamong di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Gunungkidul itu mengatakan awal keterlibatannya di bidang lingkungan adalah pada 2004. Saat itu dia masuk ke Paguyuban Pengelola Hutan Rakyat “Mudi Lestari”. Dari situ Siti berkenalan dengan sebuah lembaga swadaya masyarakat dari Korea Selatan.

Advertisement

“Itu membuka wawasan saya tentang [pemanasan global]. Hati saya terketuk,” katanya.

Dalam pengamatannya, perubahan musim yang tidak teratur, polusi kendaraan bermotor dan berkurangnya debit air terjadi akibat penggundulan hutan. Pada 2005 Siti mengikuti pelatihan di Surabaya dan mendapatkan materi tentang strategi pembelajaran. Materi itu dibawanya ke Gunungkidul dan disebar sebagai bahan pembelajaran pembangunan berkelanjutan.

“Selama tujuh tahun belakangan sudah ada ribuan warga Gunungkidul yang ikut pendidikan keaksaraan ini,” kata Siti yang juga mengelola media alternatif Koran Ibu.

Advertisement

Selain Siti, Camat Ponjong Haryo Ambarsuwardi juga mendapatkan nominasi Kalpataru untuk kategori pembina lingkungan. Penerima Kalpataru rencananya diumumkan pada akhir Mei 2012. Sekretariat Kalpataru Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) Edi mengatakan kemarin pihaknya memverifikasi data di dua nominator asal Gunungkidul itu.

Advertisement
Kata Kunci : Kalpataru Lingkungan Playen
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif