Jogja
Rabu, 20 Juni 2012 - 13:00 WIB

Wisata Ekstrem di Jogja Mulai Digemari

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA—Musim libur sekolah, membuat Jogja ramai dikunjungi wisatawan.

Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata Provinsi DIY, Putu Kertiyasa mengatakan, di musim liburan kali ini, diprediksi jumlah pengunjung atau wisatawan yang datang ke DIY naik hingga 20% dibandingkan dengan hari-hari biasa. Menurutnya, lonjakan pengunjung ini masih di dominasi anak-anak sekolah yang berdarma wisata.

Advertisement

“Destinasi favoritnya masih Taman Pintar, Kraton dan Candi Borobudur,” ujar Putu di kantornya, Rabu (20/6).

Ia menambahkan, kenaikan jumlah wisatawan tersebut juga terlihat dari tingkat keterisian kamar untuk hotel-hotel yang ada di ring satu atau di wilayah Malioboro dan hotel ring dua di Kota Jogja yang mencapai minimal 80%.

“Kalau di hari biasa paling hanya sekitar 60 persen,” tambahnya.

Advertisement

Menurutnya, selain tempat wisata favorit seperti Taman Pintar, Kraton dan Candi Borobudur, tempat wisata ekstrem baru di DIY, seperti Gua Pindul, pun mulai dimintai sejumlah wisatawan. Ia menambahkan, selama ini, pihaknya telah berupaya untuk mempromosikan destinasi wisata baru seperti Gua Pindul ke daerah lain dan juga kepada pelaku wisata, seperti agen-agen perjalanan. (ali)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Musim Liburan Wisatawan
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif