Jogja
Senin, 2 Januari 2017 - 15:50 WIB

Wisata Sleman Menyumbang Pendapatan Daerah Rp5,8 Miliar

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Suasana perayaan pergantian tahun di gardu pandang Kaliurang, Sleman. (Abdul Hamied Razak/JIBI/Harian Jogja)

Wisata Sleman menyumbang pendapatan daerah sebesar Rp5,8 miliar

Harianjogja.com, SLEMAN- Selama 2016 Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sleman memberikan sumbangan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp5,82 miliar.  Angka tersebut melampaui dari target yang ditetapkan sebesar Rp4,87 miliar atau tercapai 119,50% dari target.

Advertisement

Kepala Disbudpar Sleman AA Ayu Laksmidewi menjelaskan, capaian tersebut berasal dari beberapa retribusi yang dikelola secara langsung. Mulai retribusi fasilitas Kaliurang sebesar Rp52,3 juta, Fasilitas Kios Kaliurang Rp37,2 juta, retribusi tempat rekreasi dan hiburan Rp5 miliar serta bagi hasil Candi Ratu Boko Rp640 juta.

Dia menjelaskan, retribusi dan parkir kawasan wisata Kaliurang menjadi penyumbang PAD terbesar dari sektor pariwisata. Parkir kawasan wisata Kaliurang berkontribusi sebesar Rp3 miliar, Museum Gunungapi Merapi Rp1,1 miliar, Sinema MGM Rp651,8 juta, Menara Pandang Rp142,5 juta, dan retribusi candi Rp176,3 juta.

“Secara khusus, selama libur akhir tahun sejak 18 hingga 29 Desember 2016 destinasi Kaliurang telah dikunjungi sebanyak 86.765 wisatawan dengan pendapatan sebesar Rp324,9 juta,” katanya, Sabtu (31/12/2016).

Advertisement

Dia mengatakan, jumlah tersebut belum termasuk data jumlah wisatawan yang merayakan pergantian tahun baru. Jumlah wisatawan libur akhir tahun akan dicatat tersendiri mulai tanggal 30 Desember 2016 hingga 2 Januari 2017 di berbagai destinasi wisata di Sleman.

“Kami berharap berbagai atraksi wisata yang dikemas dipenghujung tahun 2016 dapat mendongkrak jumlah kunjungan wisatawan,” harapnya.

Atraksi wisata yang disajikan, di antaranya Festival of Light “Dragon Castle” yang diselenggarakan hingga 29 Januari 2017, Festival Lampion dan Penjor, gebyar malam tahun baru pada 31 Desember 2016 di Kaliurang dengan tiga titik atraksi dan pesta kembang api.

Advertisement

Ketiga titik tersebut adalah di Panggung Tlogoputri, Panggung Lap GOR Kaliurang Barat dan Panggung Wisma Sembada.

Sementara itu, Sekretaris Disbudpar Sleman Endah Sri Widiastuti menambahkan, tiket masuk kunjungan wisatawan ke MGM melebihi target pendapatan sebesar 115%. Untuk tiket cinema hanya mencapai 94% akibat gangguan listrik, travo meledak dan listrik mati selama sembilan hari, dan juga kapasitas tempat duduk yang terbatas.

Jumlah pengunjung MGM hingga 31 Desember 2016 total 223.726 orang terdiri dari wisnus sebanyak 222.572  orang dan wisman 1.254 orang. Adapun tiket film yang terjual wisnus 130.949 orang dan wisman 343 orang.

“Nilai tiket masuk yang terjual Rp1,1 miliar dan tiket film  Rp658,1 juta. Jika dilihat animo pengunjung untuk menonton film sangat bagus. Kami berterima kasih atas partisipasi seluruh pihak selama menyambut wisatawan yang berlibur ke Sleman,” katannya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif