SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

Solopos.com, JOGJA — Daerah Istimewa Yogyakarta diprediksi akan padat saat masa libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Diperkirakan jumlah kendaraan yang masuk ke wilayah DIY saat momen itu mencapai satu juta unit.

Kepala Dinas Perhubungan DIY, Ni Made Dwipanti Indrayanti, mengatakan jumlah kendaraan yang diperkirakan masuk ke wilayah DIY bakal lebih dari satu juta unit selama libur Nataru. Kondisi ini jelas akan memicu terjadinya kepadatan arus lalu lintas di wilayah DIY, terutama di destinasi wisata.

Promosi Semarang (Kaline) Banjir, Saat Alam Mulai Bosan Bersahabat

“Karena saat Nataru ini orang ke Jogja secara khusus mau berwisata, kalau pakai kendaraan sendiri, diperkirakan lebih dari sejuta unit,” kata dia, Jumat (16/12/2022).

Made menuturkan angkutan umum menjadi salah satu solusi untuk mencegah kepadatan arus lalu lintas bagi masyarakat yang akan berlibur ke Jogja selama Nataru. Pihaknya juga menyediakan sebanyak 1.200 unit angkutan umum untuk mengangkut para wisatawan yang ingin bermobilitas di wilayah DIY.

Made menyarankan masyarakat yang ingin berlibur ke DIY bisa menggunakan angkutan umum baik bus, kereta, maupun pesawat. Angkutan umum dapat mengurangi jumlah kendaraan pribadi yang akan masuk ke DIY selama libur Nataru, sekaligus meminimalisasi kepadatan arus lalu lintas.

Baca Juga: Ngeri! 2 Truk & 1 Motor Penambang Terjebak Lahar Hujan di Lereng Gunung Merapi

“Tetapi ini hanya rekomendasi kami. Silakan naik angkutan umum seperti pesawat, kereta, bus. Karena semua sudah tersedia, sehingga tidak perlu membawa kendaraan pribadi,” ujarnya.

Ia menegaskan angkutan umum di wilayah DIY sudah siap memberikan layanan secara maksimal saat Nataru. Ada sebanyak 1.200 angkutan umum yang disiapkan untuk melayani masyarakat yang akan berkunjung ke Jogja. Jumlah itu terdiri atas angkutan antarkota antarprovinsi (AKAP), antarkota dalam provinsi (AKDP), taksi dan Trans Jogja.

Layanan angkutan umum beragam dan dapat dijumpai di sejumlah terminal di wilayah DIY. Wisatawan yang ingin jalan-jalan di Kota Jogja juga tidak perlu khawatir, karena ada Trans Jogja yang dapat membantu mengantar sampai ke tujuan. Teman Bus bahkan yang telah terkoneksi hingga Bantul dan Sleman.

“Sarana angkutan umum kami juga sudah siap. Bus pariwisata saja ada 594 armada, kemudian ada AKAP, AKDP, Trans Jogja, dan taksi. Kalau ditotal sekitar 1.200 armada,” ujarnya.

Baca Juga: Tragis, Remaja 16 Tahun Ditemukan Meninggal Tertabrak KA Lodaya di Kulonprogo

Adapun untuk layanan kereta meliputi 71 kereta regular dan masih ditambah 24 kereta tambahan sehingga total ada 95 kereta.

“Prinsipnya angkutan umum kita siap memfasilitasi wisatawan yang ingin bermobilitas di wilayah DIY,” ujarnya.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul 1 Juta Kendaraan Akan Masuk Jogja di Libur Akhir Tahun, DIY Siapkan 1.200 Armada Angkutan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya