SOLOPOS.COM - Ilustrasi sapi PMK. (Ilustrasi/Freepik.com).

Solopos.com, SLEMAN – Seekor sapi yang hendak disembelih sebagai hewan kurban di wilayah Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, lepas. Sapi itu pun menabrak dua anak yang ada di sekitar lokasi Masjid Al-Karim Pogung Lor. Kedua anak itu pun terluka dan satu orang di antaranta harus dirawat di rumah sakit.

Ketua Takmir Masjid Al-Karim Pogung Lor, Sinduadi, Mlati, Hery Sasongko, menjelaskan kejadian sapi menyeruduk dua anak tersebut terjadi di area depan Masjid Al-Karim. Sapi lepas tersebut bukanlah sapi hewan kurban di Masjid Al-Karim melainkan dari wilayah tetangga.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

“Sapi yang lepas bukan sapi kurban kami,” terang Hery pada Senin (17/6/2024).

Sapi diduga sempat menyeberangi ring road dan lari ke arah selatan. Dari arah utara, sapi naik dan masuk ke area Pogung Lor yang terletak di selatan ring road. Sesampainya di depan Masjid Al-Karim, sapi sempat menabrak dan menginjak dua anak.

“Itu dari utara ring road katanya, nyebrang ring road terus ke selatan. Pertama biasa saja, tapi karena mungkin banyak lihat orang panik itu nabrak dua anak,” ujarnya.

Satu orang anak mengalami luka ringan. Namun seorang korban lainnya dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan.

“Yang satu perempuan itu ya enggak terlalu serius cuma lecet sama memar-memar. Tapi ada anak laki-laki yang ketendang, keinjak, ini tadi dibawa bapaknya ke rumah sakit tapi kita belum tahu kondisinya,” katanya.

Usai menabrak dua anak, sapi kabur ke timur ke arah Jl. Pandega Marta. Sementara warga setempat fokus menolong korban.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul Sapi Kurban di Pogung Sleman Lepas, Tabrak 2 Anak hingga Terluka

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya